-->

Woensdag 01 April 2015

Harga ASUS Transformer Book Chi T300 Rp 11,8 Jutaan

kotabontang.net - Sebagai notebook, ASUS melengkapi Transformer Book Chi T300 dengan baterai Lithium Polymer berkapasitas 32 Whrs yang mampu bertahan hingga 8 jam.

Sementara, Transformer Book Chi T100 hanya dibekali dengan baterai berkapasitas 10 Whrs yang mampu bertahan hingga 10 jam.

Apakah Anda tertarik untuk memilikinya? Transformer Book Chi T300 dibanderol oleh ASUS mulai dari harga Rp 11.799.000. Sedangkan untuk varian yang lebih rendah, yakni Transformer Book Chi T100, ASUS menawarkannya dengan harga jauh lebih murah, yakni hanya Rp 7.090.000.

Veronica, ASUS Product Manager Notebook menegaskan bahwa Transformer Book Chi merupakan perangkat 2-in-1 terbaru dari ASUS.

"Kali ini kami menghadirkan ASUS Transformer Book Chi T300 dan T100 yang akan mengubah standar notebook ultra portabel 2-in-1 berbasis Windows 8.1. Dalam dua perangkat di dalam satu desain yang indah, perangkat ini kami jamin akan menyajikan kemudahan bagi penggunanya untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan maupun menikmati hiburan," ujarnya.

Previous
Next Post »